BANYUWANGI, Liputan Terkini – Berdasarkan hasil investigasi awak media online www.liputanterkini.co.id di jumpai ada kegiatan Pavingisasi diwilayah Dusun Rimpis Rt. 04 Rw. 02 Desa Sumbersari, Kec. Srono, Kab. Banyuwangi. Kamis (20/10/2022).
Diketahui, proyek senilai Rp. 80.620,000,- tahun anggaran 2022 tersebut merupakan program Pokok-pokok Pikiran (Pokir) Suparman Edy, anggota DPRD Kab. Banyuwangi, komisi IV dari Fraksi Gerindra yang di kerjakan oleh salah satu CV di Banyuwangi.
Hal tersebut di benarkan oleh Hudi Bahrul Bilal, ketua Rt setempat bahwa proyek pavingisasi tersebut program pokok-pokok pikiran (Pokir) dari Suparman Edy.
“Ya, proyek pavingisasi ini adalah pokir dari pak Suparman Edy anggota DPRD Banyuwangi untuk lingkungan sini”, ucap Bilal. Kamis, (20/10/2022).
Masih menurut Bilal, sebagai Ketua Rt 04, saya mengucapkan terima kasih kepada pak Suparman Edy, yang mana telah merealisasikan Pokir yang sudah di janjikan kepada warga. Jalan yang ada di Rt. 04 Rw. 02 Dusun Rimpis, Desa Sumbersari, Kec. Srono kini di paving dan sudah mulai di kerjakan, tambahnya.
Warga kami sangat senang dengan adanya ini, semoga kedepan dapat mendukung perubahan perekonomian warga. Karena jika akses jalan baik, nyaman di lewati secara otomatis aktivitas warga lancar, tegas Bilal.
Sementara di tempat terpisah, Suparman Edy anggota DPRD Banyuwangi dari fraksi Gerindra, saat dikonfirmasi membenarkan bahwa proyek pavingisasi yang ada di Dusun Rimpis, Desa Sumbersari itu adalah salah satu programnya.
“Iya, pavingisasi di Dusun Rimpis, Desa Sumbersari itu dari saya melalui program pokir Komisi IV, ungkap” Suparman.
Saya menyampaikan terima kasih kepada Dinas Pekerjaan Umum Cipta Karya, Perumahan dan Pemukiman (DPU-CKPP) Banyuwangi bahwa semua pokir saya untuk masyarakat sudah terealisasi, dan masih ada satu pokir yang lainya nunggu masa pengerjaan, termasuk di Dusun Srono, pengaspalan jalan dari Kopen menuju Blumbangan, Pungkasnya.**
(Yanto)


















