BANGLI, Liputan Terkini – Bertempat di Jl. Kusuma Yudha Bangli sebagai Target Operasi rawan pelanggara dan Jl. DR. Ir. Soekarno yang merupakan Target operasi rawan Kecelakaan serta Jl. Raya Panelokan Rawan Macet dari Operasi Zebra Agung 2022 Polres Bangli. Minggu, 4 Desember 2022.
Setelah apel Anev dipimpin Kasat Lantas Polres Bangli AKP Ketut Widiarta, SH, selanjutnya personil dari Subsatgas Binluh dan Subsagas Dikmas melaksanakan tugas memberikan imbauan tertib berlalu lintas.
Kegiatan sosialisasi dipimpin Kasubsaggas dan anggota dengan imbauan dan penyerehan brosur Ops Zebra agung 2022 kepada pengendara R4 dan R2 untuk selalu tertib berlalu lintas dijalan raya serta membawa surat2, memasang kelengkapan kendaraaan, menggunakan Helm, memasang sabuk keselamatan mematuhi rambu2 lalu lintas dan tidak mengunakan Hp serta mensosialisasikan penindakan pelanggaran dengan ETLE ( penindakan pelanggar dengan elektronik) dan tetap menyampaikan protokol kesehatan untuk memutus penyebaran covid -19.
Melaksanakan giat Penling Ops Zebra Agung dengan penyerah brosur kepada penyelenggara proyek trotoar untuk memasang rambu peringatan pemberitahuan ada proyek dan sosialisasi kepada pengunjung Obyek wisata penelokan supaya memarkir kendaraanya di tempat parkir yang sudah disediakan dengan baik sehingga tidak menimbulkan kemacetan.
Kasat Lantas AKP Ketut Widiarta, SH mengatakan, “Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka Operasi Zebra Agung 2022 selama empat belas hari guna mencegah terjadinya pelanggaran lalu lintas dan menciptakan Kamseltibcar lantas yang kondusif di wilayah Bangli menjelang Natal 2022 dan tahun baru 2023.” Ucap Kasat Lantas AKP Ketut Widiarta, SH.**
(Echa/Hms)