GIANYAR, liputanterkini.co.id – Anak-anak usia dini umumnya belum banyak mengenali berbagai macam satwa di dunia ini
Satwa yang berasal dari Indonesia saja terhitung sangat banyak dan beragam, apalagi di seluruh dunia.
Dalam rangka mengenalkan macam-macam satwa kepada Siswa-Siswi, TK Putih Bungsu melaksanakan kegiatan Bertamasya ke Objek Wisata Bali Zoo, Kamis (01/06/2023).
Bali Zoo merupakan tempat wisata keluarga berwawasan lingkungan yang terletak, Kec. Gianyar, Kabupaten Gianyar, Bali. Selain memiliki lahan yang luas dengan beragam koleksi binatang dan tempat bermain bagi anak-anak berupa water park, membuat pengunjung khususnya Anak-Anak betah untuk menghabiskan watktu tamasyanya.
Berangkat dengan menggunaan armada bus, sedikitnya ada 100 murid bersama orangtua wali murid TK Putih Bungsu berangkat dari sekolah menuju objek wisata Bali zoo. Kepala sekolah dan guru ikut mendapangi siswa-siswinya
Sesampainya di objek wisata Bali zoo, dengan seragam lengkap kaos olahraga, seluruh Siswa-siswi berbaris. dengan dipandu oleh petugas dari Bali zoo untuk berkeliling melihat berbagai satwa yang ada.
Tidak hanya diajak melihat, peserta juga dibekali edukasi tentang nama satwa, makanannya dan cara hidup satwa oleh pemandu. Ada juga kegiatan memberi makan ikan piranha di Fresh Water Aquarium, dan menyaksikan animal show yang mempertunjukkan atraksi gajah, kucing-kucing besar, dan hewan-hewan lainnya.
Kepala sekolah “Bu Gifti mengatakan, Kegiatan ini merupakan program pembelajaran dari TK Putih Bungsu untuk siswa anak didik yang didampingi oleh orang tua masing-masing.
“Biasanya kegiatan semacam ini dilakukan di setiap tahun, seperti puncak tema.” terang ibu kepala sekolah yang humoris dan penuh senyum ini.
Salah satu ibu wali murid Sri rahayu mengatakan saya sebagai orang tua sangat senang karna anak saya bisa tau dan bisa mengenal berbagai nama-nama binatang, dan yang lebih penting lagi anak saya merasa senang dan gembira, pungkasnya.**
(Joko tole)