REMBANG – lipitanterkini.co.id | Ribuan massa yang mengatasnamakan nelayan, tumpah memadati pantai di desa Sarang Meduro, Kecamatan Sarang, Kabupaten Rembang. Jawa Tengah untuk menghadiri deklarasi dukungan kepada paslon no 2 Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raja, Minggu (7/1/2024).
Kerumunan masa yang tidak seperti biasanya itu diawali dengan bersih-bersih warga bibir pantai atas sampah yang berserakan di pinggir pantai. Sambil mendengarkan hiburan musik dari panggung terbuka yang ada di tengah-tengah kerumunan masa.
Nelayan sangat antusias menghadiri deklarasi tersebut, apalagi penyelenggara menyediakan dorprize/hadiah hiburan bagi pengunjung acara yang hadir, hal tersebut menjadi lebih meriah dan menggembirakan para petani.
Ibu -bu nelayan pun sangat gembira pada acara deklarasi Tani Merdeka Sektor Nelayan di kecamatan Sarang Kabupaten Rembang ini, sepertinya mereka sudah melabuhkan pilihanya pada paslon No 2 Prabowo Gibran.
Siang hari usai sholat dhuhur masyarakat sudah berbondong-bondong memadati tempat acara berlangsung. Mereka para nelayan ini dikoordinir A. Chamid atau yang di kenal dengan mbah Mek.
Selain dihadiri tokoh masyarakat dalam acara Deklarasi itu juga hadir ratusan pemilik kapal dan ribuan nelayan se kabupaten rembang, tak lupa dihadiri juga tokoh masyarakat setempat yaitu dari kalangan alim ulama.
Dalam acara itu juga hadir ulama dan gawagis Pondok Sarang salah satunya KH. Lukman Hakim dan gus Imam Rghibi keluarga Pondok Pesantren MIS Sarang Rembang.
A.chamid, koordinator Tani Merdeka Sektor Nelayan mengungkapkan kalau per hari ini nelayan Rembang mengalami kegelisahan.
“Nelayan sepertinya juga mau dihabisi, dengan persoalan harga ikan yg kian hari kian turun drastis, tidak sesuai dengan modal dan tenaga yg sudah di keluarkan,” Kata mbah Met panggilan akrabnya.
Dalam acara Deklarasi itu mbah Met juga meminta bahwa pucuk pimpinan di atasnya mau memperhatikan masih nelayan yang semakin tidak menentu atas harga ikan yang tidak wajar sesuai modal yang di keluarkan.
Mbah Met juga meminta kepada pasangan Prabowo Gibran ketika nanti terpilih jadi Presiden dan Wakil Presiden, agar memperhatikan nasib nelayan Sarang Rembang ini.
“Kami atas nama 250 pemilik kapal dan 6000 awak kapal meminta kepada bapak Prabowo Subianto, agar membuatkan Dermaga bagi nelayan di pantai Sarang Rembang ini.” Kata mbah Met yang disambut tepuk tangan peserta Deklarasi.
” Sejak kakek buyut kami, kami sudah menjadi nelayan. Padahal kalau di pantai ini dibikinkan dermaga khusus nelayan, maka kami merasa sangat bersyukur sekali karena kapal kapal kami bisa aman dari musim ombak besar yang bisa merusakkan kapal, ” kata mbah Met.
” Otomatis kalau dermaga kapal nelayan dibuat, maka ada rasa aman terhadap kapal-kapalnya.” Imbuhnya.
Don Muzakir, komandan tempur Tani Merdeka yang ikut hadir dalam acara itu, juga menyampaikan bahwa semua pesan nelayan di sini akan disampaikan langsung kepada bapak Prabowo Subianto.
” Saya akan menyampaikan kelurahan nelayan di sini kepada bapak Prabowo Langsung. Jangan khawatir! ” Kata Don Muzakir memberi semangat ribuan nelayan.
Komandan juga berterimakasih atas semua dukungan nelayan dan pemilik kapal se kabupaten Rembang dalam mendukung bapak prabowo subianto dan mas Gibran Rakabuming Raka di Pemilu 14 Februari 2024 nanti.**
(Hend)