BIREUEN, liputanterkini.co.id – Tak ingin ketinggalan momen peringatan HUT RI ke-78 Tahun 2023, SD Negeri 4 Bireuen ambil bagian di ajang lomba gerak jalan indah, dengan menerjunkan 1 regu perwakilan dari sekolah.
Kepala SD Negeri 4 Bireuen Zahriani.,S.Pd, Ek mengatakan, Kegiatan gerak jalan indah digelar oleh Muspika Kota Juang Bireuen dalam rangka memeriahkan HUT Kemerdekaan RI Ke 78. oleh sebab itulah, pihaknya tak mau ketinggalan moment ini, setiap ada gelaran lomba, kita (sekolah) turut ambil bagian. (9/8).
“Dalam kesempatan tahun ini, kita menerjukan 1 regu gerak jalan indah perwakilan sekolah, untuk ikut perlombaan dengan peserta dari sekolah lainnya,” jelas Zahriani.
Sebelum perlombaan, lanjut Zahriani, regu tersebut diberikan pembinaan khusus, sebagai upaya persiapan mereka(regu gerak jalan indah), agar bisa tampil baik dan maksimal ketika lomba. “Beberapa waktu menjelang lomba, kita sudah melatih regu yang ada, sebagai bekal mereka untuk lomba di ajang yang dimaksud,” ungkapnya.
Zahriani menyampaikan terima kasih kepada semua guru dan pendamping barisan atas kerjasamanya sehingga SD Negeri 4 Bireuen sukses mengambil bagian dalam perlombaan gerak jalan indah ini, Tutupnya.**
(Sya)