JEMBRANA, Liputan Terkini – Terselenggaranya KTT G20 di Bali menjadi pusat perhatian nasional maupun internasional, dan pemeriksaan pada pintu keluar masuk Bali Pelabuhan Gilimanuk terus ditingkatkan dan diperketat oleh petugas keamanan, Rabu (16/11/2022) dini hari.
Ratusan personil Polres Jembrana yang tergabung dalam Ops Puri Agung 2022 dalam rangka pengamanan KTT G20 yang bersinergi dengan unsur terkait tanpa mengenal lelah melaksanakan pemeriksaan dan memberikan himbauan serta petunjuk kepada masyarakat terkait jalur pemeriksaan yang wajib diikuti untuk menjaga situasi tetap aman dan kondusif dalam penyelenggaraan KTT G20.
Kegiatan pemeriksaan ini dipimpin langsung oleh Kapolres Jembrana AKBP I Dewa Gde Juliana, S.H., S.I.K., M.I.K., dan untuk menjaga kondisi kesehatan personil pam yang melaksanakan tugas di Gilimanuk, Kapolres bersama personil pam lainnya rutin dilakukan pengecekan kesehatan yang dilaksanakan oleh Sidokkes Polres Jembrana dan membagikan vitamin.
Selaku Kasubsubsatgas Pam Wil Gilimanuk, Kapolres Dewa Juliana menyampaikan bahwa pemeriksaan di Pelabuhan Gilimanuk terus kita lakukan pengetatan agar situasi tetap aman dan kondusif. “Pemeriksaan di Pelabuhan Gilimanuk tidak kendor dan terus kami tingkatkan agar situasi benar-benar aman dan kondusif,” jelasnya.
Orang nomor satu di jajaran Polres Jembrana ini juga menjelaskan bahwa disamping pengamanan di Pelabuhan Gilimanuk pihaknya juga melakukan pengamanan di 14 (empat belas) titik Pelabuhan Rakyat yang dipimpin langsung oleh Kapolseknya masing-masing secara terus-menerus melakukan pengawasan dan sudah ada juga laporannya setiap hari.
“Astungkara, sampai saat ini selama kegiatan operasi situasi masih aman dan kondusif dan juga belum ada penundaan pelayaran dikarenakan cuaca, semua masih berjalan lancar,” pungkas Dewa Juliana saat dikonfirmasi oleh mitra Humas Polres Jembrana.**
(Echa/Hms Jbr)