LiputanTerkini: Berita Terbaru Indonesia
Iklan
Tidak ada hasil
Lihat Semua Hasil
Tidak ada hasil
Lihat Semua Hasil
LiputanTerkini: Berita Terbaru Indonesia
Tidak ada hasil
Lihat Semua Hasil
Home Lintas Daerah

Festival Cokelat Nglanggeran 2025 dan Geopark Night Specta Vol. 7.0 Resmi di Buka

admin oleh admin
18 Juli 2025
di Lintas Daerah, Pariwisata
0
Festival Cokelat Nglanggeran 2025 dan Geopark Night Specta Vol. 7.0 Resmi di Buka
0
SHARES
75
VIEWS
https://facebook.com/https://twitter.com/https://wa.me/

Gunungkidul, DIY – liputanterkini.co.id | Semangat memajukan potensi lokal kembali digaungkan melalui Festival Cokelat Nglanggeran 2025 dan Geopark Night Specta Vol. 7.0 yang resmi dibuka pada Jumat (18/7/2025) di kawasan Taman Teknologi Pertanian (TTP) Embung Nglanggeran, Kecamatan Patuk, Kabupaten Gunungkidul.

Mengusung tema “Cokelat Lokal Berdaya Saing Global”, kegiatan ini menjadi hasil kolaborasi antara Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan DIY dengan Dinas Pariwisata Kabupaten Gunungkidul, berlangsung selama tiga hari hingga Minggu (20/7/2025). Festival ini juga merupakan bagian dari Kharisma Event Nusantara (KEN) 2025 dari Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI.

RelatedPosts

Puja Mandala Bali Lebih dari Destinasi, Tempat Singgah Batin Para Pelintas

LAMR Pulau Burung Nyatakan Penolakan terhadap Wacana Transmigrasi

Diduga Aniaya Hewan dan Rusak Rumah Warga, Pegawai KKP Terancam Sanksi Disiplin

Kegiatan festival mencakup edukasi pertanian kakao, pameran produk UMKM, lomba, serta hiburan rakyat yang bertujuan menyinergikan sektor pertanian dan pariwisata. Selain itu, ajang ini diharapkan mendorong keterlibatan generasi muda sebagai pelaku usaha di bidang pertanian, khususnya kakao.

“Kami ingin membentuk young entrepreneur yang mampu melihat potensi kakao sebagai komoditas unggulan yang bisa menembus pasar global,” ujar Syam Arjayanti, Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan DIY.

Menurut Syam, Kalurahan Nglanggeran merupakan salah satu sentra kakao potensial di DIY dengan ekosistem pertanian yang telah terintegrasi melalui berbagai unit pengolahan seperti Griya Cokelat, Joglo Coklat, dan TTP. Berbagai merek lokal seperti Gunkid, Omah Kakao, dan Bingkon Cokelat juga lahir dari wilayah ini.

Apresiasi juga datang dari Dr. Sukamto, S.H., M.H., Staf Ahli Gubernur DIY yang hadir mewakili Gubernur. Ia mengungkapkan kekagumannya atas semangat para petani Gunungkidul yang tidak hanya membudidayakan kakao, tetapi juga berhasil memproduksi cokelat berkualitas ekspor.

Sementara itu, Direktur Tanaman Kelapa Sawit dan Aneka Palma Kementerian Pertanian RI, Ir. Baginda Siagian, M.Si., menegaskan komitmen pemerintah pusat dalam mendukung pengembangan kakao Indonesia yang saat ini menempati peringkat ke-4 sebagai eksportir dunia.

Sebagai bentuk dukungan konkret, pemerintah menyalurkan 50.000 batang bibit kakao kepada kelompok tani di lima kecamatan: Patuk, Ponjong, Karangmojo, Playen, dan Panggang, guna mendukung program peremajaan tanaman kakao di lahan seluas 50 hektare.

Selain itu, dalam sesi pembukaan festival, sejumlah kelompok tani dan UMKM menerima merek kolektif produk cokelat seperti CHOGER, MANDCLAT, CONKLANG, GUNKID, dan SALPICHO. Beberapa kelompok tani juga meraih penghargaan kebun terbaik dan mutu biji kakao unggulan, di antaranya Ngudi Raharjo 2 (Patuk) dan Ngudi Rejeki (Kulon Progo).

Bersamaan dengan itu, Geopark Night Specta Vol. 7.0 digelar untuk mengangkat potensi Geologi dan Budaya Gunung Sewu UNESCO Global Geopark. Rangkaian acaranya mencakup lomba poster Geopark, penanaman pohon, pertunjukan seni tradisional, talk show inspiratif, hingga konser gamelan orkestra.

Sebagai penutup, acara puncak akan dimeriahkan oleh penampilan spesial dari grup musik Letto di panggung utama, menjadi harmoni sempurna antara cita rasa cokelat lokal dan keindahan alam Gunungkidul.

(Bayu)

Tag: Cokelat JogjaDIYFestival Cokelat Nglanggeran 2025Wisata
admin

admin

TerkaitPostingan

Puja Mandala Bali Lebih dari Destinasi, Tempat Singgah Batin Para Pelintas
Bali

Puja Mandala Bali Lebih dari Destinasi, Tempat Singgah Batin Para Pelintas

21 Januari 2026
LAMR Pulau Burung Nyatakan Penolakan terhadap Wacana Transmigrasi
Lintas Daerah

LAMR Pulau Burung Nyatakan Penolakan terhadap Wacana Transmigrasi

25 Agustus 2025
Diduga Aniaya Hewan dan Rusak Rumah Warga, Pegawai KKP Terancam Sanksi Disiplin
DKI Jakarta

Diduga Aniaya Hewan dan Rusak Rumah Warga, Pegawai KKP Terancam Sanksi Disiplin

11 Agustus 2025
Eksistensi PSHT Trenggalek Resmi Diakui sebagai Organisasi Masyarakat oleh Bakesbangpol
Jawa Timur

Eksistensi PSHT Trenggalek Resmi Diakui sebagai Organisasi Masyarakat oleh Bakesbangpol

31 Juli 2025
Koperasi Desa Merah Putih Gaprang : Siap Beroperasi dan Kembangkan Usaha 
Jawa Timur

Koperasi Desa Merah Putih Gaprang : Siap Beroperasi dan Kembangkan Usaha 

18 Juli 2025
Kolaborasi NIHC-TCKN dan STAR4Hire Hadirkan Kurikulum Praktis, Sertifikasi Global, dan Peluang Karier Internasional
Daerah Istimewa Yogjakarta

Kolaborasi NIHC-TCKN dan STAR4Hire Hadirkan Kurikulum Praktis, Sertifikasi Global, dan Peluang Karier Internasional

5 Mei 2025

Stay Connected test

  • 139 pengikut
  • 23.9k pengikut
  • 99 Pelanggan
  • Sedang tren
  • Komentar
  • Terbaru
Rem Blong, Truck Tronton Muatan Galon Air Melindas Pengguna Jalan di Pasar Kertek

Rem Blong, Truck Tronton Muatan Galon Air Melindas Pengguna Jalan di Pasar Kertek

5 April 2024
Lebih Jauh tentang LBH RENAKTA, Ini Penjelasan Salah Satu Pendirinya..!

Lebih Jauh tentang LBH RENAKTA, Ini Penjelasan Salah Satu Pendirinya..!

5 April 2024
Pelatihan Pembuatan Pupuk Organik Cair Dalam Menunjang Program Ketahanan Pangan Nasional

Pelatihan Pembuatan Pupuk Organik Cair Dalam Menunjang Program Ketahanan Pangan Nasional

8 Juni 2024
Aroma Tak Sedap,  Dugaan Jual Beli Jabatan Perangkat Desa di Tegal Jadi Sorotan

Aroma Tak Sedap, Dugaan Jual Beli Jabatan Perangkat Desa di Tegal Jadi Sorotan

20 Mei 2023
Persib Bikin Gebrakan, Rekrut Dion Markx dan Eks PSG Kurzawa

Persib Bikin Gebrakan, Rekrut Dion Markx dan Eks PSG Kurzawa

0

Ajang Perebutan Mobil di Lomba Merpati Tinggi Kolong Dandim Cup III

0

Lepas Pasukan Perdamaian Kontingen Garuda Bhayangkara, Kapolri : Selalu Pedomani Tribrata dan Catur Prasetya

0

Dampak Penyesuaian Harga BBM, Polres Metro Tangerang Kota Beri Bantuan Sembako Bagi Supir Angkot, Ojol dan Tukang Becak

0
Persib Bikin Gebrakan, Rekrut Dion Markx dan Eks PSG Kurzawa

Persib Bikin Gebrakan, Rekrut Dion Markx dan Eks PSG Kurzawa

26 Januari 2026
Profil Irjen Jhonny Edison Isir, Mantan Ajudan Presiden Jokowi yang Kini Jadi Kadiv Humas Polri

Profil Irjen Jhonny Edison Isir, Mantan Ajudan Presiden Jokowi yang Kini Jadi Kadiv Humas Polri

26 Januari 2026
Takmir Masjid Agung Medan H. Yuslin Siregar Bersyukur dan Ucapkan Selamat Irjen Pol. Dr. Sandi Nugroho Jadi Kapolda Sumsel

Takmir Masjid Agung Medan H. Yuslin Siregar Bersyukur dan Ucapkan Selamat Irjen Pol. Dr. Sandi Nugroho Jadi Kapolda Sumsel

25 Januari 2026
Liputan Terkini Update : Irjen Pol Sandi Nugroho ditunjuk sebagai Kapolda Sumsel

Liputan Terkini Update : Irjen Pol Sandi Nugroho ditunjuk sebagai Kapolda Sumsel

25 Januari 2026

Recent News

Persib Bikin Gebrakan, Rekrut Dion Markx dan Eks PSG Kurzawa

Persib Bikin Gebrakan, Rekrut Dion Markx dan Eks PSG Kurzawa

26 Januari 2026
Profil Irjen Jhonny Edison Isir, Mantan Ajudan Presiden Jokowi yang Kini Jadi Kadiv Humas Polri

Profil Irjen Jhonny Edison Isir, Mantan Ajudan Presiden Jokowi yang Kini Jadi Kadiv Humas Polri

26 Januari 2026
Takmir Masjid Agung Medan H. Yuslin Siregar Bersyukur dan Ucapkan Selamat Irjen Pol. Dr. Sandi Nugroho Jadi Kapolda Sumsel

Takmir Masjid Agung Medan H. Yuslin Siregar Bersyukur dan Ucapkan Selamat Irjen Pol. Dr. Sandi Nugroho Jadi Kapolda Sumsel

25 Januari 2026
Liputan Terkini Update : Irjen Pol Sandi Nugroho ditunjuk sebagai Kapolda Sumsel

Liputan Terkini Update : Irjen Pol Sandi Nugroho ditunjuk sebagai Kapolda Sumsel

25 Januari 2026
  • Tentang Kami
  • Kebijakan Privasi
  • REDAKSI
  • Pedoman Media Siber
Liputan Terkini Official

Copyright © 2021 LiputanTerkini.co.id

Tidak ada hasil
Lihat Semua Hasil
  • Home
    • Home – Layout 1
    • Home – Layout 2
    • Home – Layout 3
    • Home – Layout 4
    • Home – Layout 5
    • Home – Layout 6
  • News
  • Tech
  • Entertainment
  • Lifestyle
  • Review

Copyright © 2021 LiputanTerkini.co.id

Are you sure want to unlock this post?
Unlock left : 0
Are you sure want to cancel subscription?