BANYUWANGI, Liputan Terkini – Seorang remaja warga Dusun Kabat Mantren Rt. 003 Rw. 005 Desa Wringinputih, Kec. Muncar, Kab. Banyuwangi di temukan tak bernyawa di Sungai Belakang Kantor Desa Kedungringin, Kec. Muncar. Minggu (26/2/2023).
Korban adalah Mohammad Rio (18), seorang pelajar yang di kabarkan tenggelam.
Menurut keterangan saksi, Suhartatik (48) dan Baehaki (28), keduanya warga Dusun Kabat Mantren Rt. 003 Rw. 005 Desa Wringinputih, Kec. Muncar Kab. Banyuwangi.
Diketahui bahwa Muhammad Rio tenggelam berawal saat itu jam 10.00 Wib, Suhartatik sedang berada di dekat sungai Desa Kedungringin, kemudian mendapat kabar dari M. Rafi teman korban mengatakan bahwa korban Mohammad Rio tenggelam di sungai.
Kemudian Suhartatik memberitahukan kepada warga yang di teruskan ke Polsek Muncar dan bergegas menuju ke sungai untuk melakukan pencarian dan menolong korban.
Awalnya, diketahui korban dengan menggunakan sepeda dayung berada di sungai dan langsung terjatuh, karena arus sungai besar dan korban sendiri tidak bisa berenang, terang Suhartatik.
Hadir di lokasi kejadian, Kompol Imron, SH, Kapolsek Muncar., Kanit Reskrim., Piket SPKT Polsek Muncar., Piket Reskrim Polsek Muncar., Babinsa Desa Wringinputih., Bhabinkamtibmas Desa Wringinputih., Basarnas., Kepala Dusun Kabat Mantren dan Relawan serta petugas PKM Muncar dan warga sekitar untuk melakukan pencarian.
Selanjutnya korban di temukan dan diangkat berjarak sekitar 300 meter dari lokasi tenggelam, namun korban tidak bisa diselamatkan dan ditemukan meninggal dunia.
Selanjutnya korban dievakuasi dan dibawa ke rumah duka di Dusun Kabat Mantren Rt. 003 Rw. 005 Desa Wringinputih, Kec. Muncar Kab. Banyuwangi.
Atas musibah tersebut, keluarga menerima dan ikhlas dengan kejadian meninggalnya korban dan juga menolak untuk dilakukan Autopsi.
Selanjutnya dilakukan proses pemakaman sebagaimana mestinya.
Catatan medis, tidak ditemukan tanda – tanda kekerasan atau penganiayaan pada tubuh korban. Dan menurut keterangan dari pihak keluarga, korban mengalami keterbelakangan mental.**
(Edy/Kris)