BANYUWANGI, Liputan Terkini –
Telah terjadi kebakaran rumah warga di Dusun Kalimati Rt. 01 Rw. 05 Desa Kedungrejo, Kecamatan Muncar, Kab. Banyuwangi di duga akibat konsleting listrik. Hari Rabu 04 Januari 2023, Pukul 14.30 Wib.
Atas insiden tersebut, tiga tiga rumah warga yakni rumah milik Basir (65) bekerja sebagai nelayan, terbakar habis, diperkirakan mengalami kerugian materiil sekitar Rp. 50 juta, Rumah Adis (65), nelayan, mengalami kebakaran bagian kanan rumah dan atap, diperkirakan mengalami kerugian Rp. 20 juta dan rumah Rahmat (40), wiraswasta, mengalami kebakaran rumah disamping kiri dan atapnya, diperkirakan korban mengalami kerugian Rp. 20 juta.
Sementara itu, Trisetia Supriyanto, S. STp., M. Si., saat dikonfirmasi awak media Liputan Terkini, membenarkan telah terjadi kebakaran tiga rumah warga Dusun Kalimati Rt. 01 Rw. 05 Desa Kedungrejo, kecamatan Muncar.
“Ya, benar telah terjadi kebakaran rumah warga di Dusun Kalimati, Desa Kedungrejo, di duga akibat konsleting listrik sekira Pukul 14.30 Wib. Warga mendengar ada suara ledakan di rumah korban, kemudian melihat ada api mengepul di atas atap rumah warga, kemudian Warga sekitar berdatangan membantu memadamkan api dengan alat seadanya”, terang Camat.
Sekira Pukul 15. 55 Wib, api dapat di padamkan oleh warga bersama Forkopimka Muncar beserta jajarannya yang saat itu turun ke lokasi kejadian bersama pihak pemadam kebakaran dengan mobil damkar.
Beruntung tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut, namun kerugian ditaksir mencapai puluhan juta rupiah, tambahnya.
Alhamdulillah, berkat kerjasama berbagai pihak, api berhasil di padamkan, mohon kedepannya semua warga lebih berhati-hati, sehingga tidak akan terulang kejadian serupa, pungkasnya.**
(Edy/Ynt/Kris)