BANYUWANGI, liputanterkini.co.id | Dalam Rangka memperingati hari ulang tahun (HUT) kemerdekaan Republik Indonesia ke-78, Pemerintah Kecamatan Srono, kembali menggelar event Expo Spektakuler 2023, yang diadakan tiap tahun di lapangan Wirabumi Srono, kecamatan Srono, kabupaten Banyuwangi. Selasa, (22/08/2023).
Expo 2023 resmi dibuka oleh Camat Srono, Ir. Tri Wahyu Angembani dengan memakai busana adat Banyuwangi melakukan pemotongan pita sebagai simbolis pembukaan expo 2023.
Selain camat Srono, Ir. Tri Wahyu Angembani, nampak hadir di acara tersebut sekretaris kecamatan (Sekcam) Suryatik, S. SE beserta staf,
Danramil 0825/08 Srono, Kapten Cba Guntur yang diwakili Batuud Peltu Zamzuri didampingi Babinsa desa Kebaman Sertu Musta’an, Kapolsek Srono, AKP Achmad Junaedi, S.H serta Bhabinkamtibmas, Aipda Beny Sukma, S.H, Kepala Desa Kebaman, Alif Burhanudin, S. Pd, Kepala Desa Sukonatar, Ali Masroni, Kepala Desa Sukomaju, Edy Suyanto, S. Pd,, ketua panitia” Margono serta semua anggota dan para pelaku UMKM peserta Expo wilayah Kecamatan Srono.
Kepala Desa Kebaman, Alif Burhanudin, S. Pd sekaligus panitia dalam sambutanya menyampaikan bahwa, “Kegiatan Expo tahun 2023 ini dalam rangka memperingati HUT ke 78 Kemerdekaan Republik Indonesia. Even expo tiap tahun di lapangan Wirabumi Srono biasanya dilaksanakan selama tiga hari tiga malam berturut-turut, tapi sekarang ini digelar selama lima hari lima malam jadi berbeda dengan tahun tahun yang sebelumnya”, ucap Kades.
Dengan kegiatan expo ini bisa mempererat tali silaturahmi, meningkatkan sinergitas dari berbagai sektor serta menggali potensi yang ada di kecamatan Srono,” tambahnya.
Kades berharap acara Expo 2023 yang diikuti oleh 36 stan meliputi lembaga pendidikan, mulai dari stan SD, TK, hingga stan SMK, dan didukung sepuluh desa di Kecamatan Srono dan pelaku UMKM, semoga acara ini berjalan lancar, dari awal sampai akhir bisa berlangsung dengan aman, kondusif, dan sesuai harapan, pungkas Kades.
Sementara Camat Srono, Ir. Tri Wahyu Angembani menyampaikan Expo 2023 ini diharapkan juga dapat meningkatkan ruang promosi untuk menggali potensi produk-produk UMKM, dan kami sangat bangga dengan kegiatan Spektakuler ini, yang diprakarsai oleh seluruh masyarakat kecamatan Srono yang ikut berpartisipasi dalam rangka memperingati HUT RI ke 78.
“Dalam kesempatan ini, atas sinergi para panitia yang bekerjasama dengan semua lembaga pendidikan, sehingga kegiatan ini bisa dibuka dan terlaksana dengan baik, mulai hari ini sampai dengan hari terakhir,” ucapnya.
Selain itu dengan adanya expo, lanjut camat Srono, bisa memberikan ruang kepada para pelaku UMKM dan siswa- siswi sekolah dari lembaga pendidikan, untuk mengasah potensi dan inovasi berkreasi, sehingga masyarakat luar tahu bahwa di lembaga pendidikan kecamatan Srono ada kegiatan bazar UMKM dari siswa siswi dunia pendidikan yang bisa berkembang sesuai dengan kreasinya mereka masing-masing,” terangnya.
“Jadi nggak ada tujuan lain untuk mencari sensasi atau sebagainya, inilah ruang yang harus bisa dimanfaatkan bagi siswa-siswi untuk
mempromosikan hasil kreasi kepada masyarakat luas.,” pungkasnya.
Pembukaan Expo 2023 Kecamatan Srono, Kabupaten Banyuwangi, ditandai dengan pengguntingan pita oleh Camat Srono, Ir. Tri Wahyu Angembani yang dilanjutkan dengan melakukan kunjungan ke stan para peserta Expo dan pelaku bazar UMKM.**
(Ynt)