BANGLI, liputanterkini.co.id – Obyek Wisata Kintamani salah satu tujuan wisata yang kunjung ke daerah Bangli bagi Warga Negara Asing maupun Domestik. (Sabtu, 24/6/2023)
Untuk itu perlunya kehadiran Polri untuk tujuan selalu menjaga pemeliharaan keamanan dan ketertiban Masyarakat khususnya warga Negara Asing yang berkunjung di obyek Wisata.
Operasi kewilayahan mandiri yang dilaksanakan ini baru pertama kali karena pelanggaran lalu lintas dan kejahatan yang di lakukan oleh Warga Negara Asing di Bali mengalami peningkatan akhir akhir ini termasuk pelanggaran Norma Kesusilaan.
Satgas Gabungan Polres Bangli bersama anggota melaksanakan pemantauan dsn pemeriksaan dsn memberikan brosur Imbauan pengguna jalan di jalur Kayuambua menuju daerah obyek wisata anjungan Penelokan Kintamani guna bersama Saling menjaga, Melindungi untuk mengantisipasi pelanggaran serta kejahatan yang di lakukan oleh Warga Negara Asing.
Kabag Ops Polres Bangli Kompol I Ketut Maret, SH menyampaikan dengan adanya Ops Nusa Agung tahun 2023 ini bahwa Bangli khususnya Penglipuran, Kehen dan Kintamani yang sering di kunjungi oleh Warga Negara Asing maka dari itu perlu Pengamanan dan pemantauan untuk antisipasi pelanggaran dan kejahatan yg di lakukan Warga Negara Asing. “Jelasnya.**
(Echa/Hms)