KARANGASEM, Liputan Terkini – Anggota Polsek Kubu mendatangi TKP Pohon tumbang yang melintang di tengah jalan, yang mengakibatkan arus lalulintas macet total.
Pristiwa Pohon tumbang berjenis Plamboyan tersebut terjadi di jalan raya amlapura singaraja tepatnya di Desa Baturinggit, Kubu Karangasem, Minggu malam, (5/2) sekira pukul.19.40 Wita.
Atas imformasi dari warga sejumlah Personil Piket Polsek Kubu dipimpin Pawas Ipda I Gusti Made Kodana bergerak cepat, mendatangi TKP dan menghubungi Tim BPBD Kabupaten karangasem dalam upaya bersama sama mengevakusi pohon tersebut.
Ipda Gusti Kodana menyampaikan bahwa tidak ada korban jiwa dalam pristiwa tersebut, sementara akses jalan sempat tertutup total, dan menimbulkan kemacetan cukup panjang karena tertutup pohon.
“Ya, untung dalam pristiwa pohon tumbang melintang ketengah jalan tersebut tidak ada korban jiwa,dan Pohon itu diduga tumbang karena sudah lapuk, berusia puluhan tahun disertai dengan angin kencang,” kata Ipda Gusti Kodana mengutip perkataan warga.
Saat ini, kata Ipda I Gusti Made Kodana petugas BPBD dan tim gabungan dari TNI/Polri tengah melakukan evakuasi terhadap pohon tumbang itu, Termasuk membersihkan dan memoyong pohon tumbang menggunakan 2 gergaji mesin/senso sejumlah warga sekitar juga turut gotong royong membersihkan jalan.
“Atas kerjasama semua pihak, tidak membutuhkan waktu lama pohon bisa dievakuasi dan arus lalulintas kembali lancar dan normal,” ucap Ipda Kodana.
Sementara dihubungi melalui sambungan terpisah Kapolsek Kubu AKP. Ida Bagus Astawa,SH. Membenarkan telah terjadi pohon tumbang, dalam pristiwa itu tidak ada korban jiwa, dan hal itu telah di evakuasi bersama Tim BPBD, TNI dibantu warga setempat dan saat ini arus lalulintas berjalan lancar yang sebelumnya sempat macet.**
(Echa/Hms)